Monday, August 7, 2017

Sindikat pencuri kotak amal masjid Kab. Karimun tertangkap



 Seorang remaja berinisial Ad tertangkap saat berupaya mencuri kotak amal di Masjid Al-Falah besama rekan-rekannya, Senin (7/8/2017) 

Diperkirakan Sekitar pukul 23.00 wib, ada seorang remaja terlihat dari gerak geriknya mencurigakan, remaja yang tidak dikenal yang sedang duduk di depan Masjid sambil merokok diketahui berinisial AD, 
para remaja Masjid menghampiri dan bertanya kepada AD, namun AD bergelagat mencurigakan, Para Remaja Masjid semakin curiga karena pintu Masjid terbuka, saat para Remaja Masjid mendekat ke Pintu Masjid, dua rekan AD yang diduga tengah berupaya mencuri kotak amal langsung melarikan diri lewat pintu lain. Karena dua rekan AD berhasil kabur. Maka dengan sigap remaja masjid menangkap Remaja yang berada didepan yang mencurigakan tadi. 
Jadi yang tertangkap ini yang bertugas melihat situasi di luar, dan dua lainnya berhasil kabur . Saat dilihat ke dalam Masjid, kotak amal memang telah pindah posisi,” jelas Alri.
menurut Alri, saat ditanya, pelaku AD mengaku bahwa ia dan rekan-rekannya memang telah beberapa kali mencuri. Bahkan sebelumnya, AD juga pernah masuk ke Masjid Alfalah dengan cara memecahkan kaca.
“Katanya dia biasa ngumpul di warnet. Dia sama kawan-kawannya bagi-bagi lokasi untuk mencuri. Jadi kalau dia beberapa orang di sini lalu kawannya yang lain mencuri di tempat lain,” tambah Alri.
Tertangkapnya pelaku yang masih dibawah umur itu menjadi tontotan warga setempat.
Untuk menghindari amukan masa yang telah kesal seringnya hilang kotak amal di Masjid tersebut, Pelaku langsung diserahkan ke Polres Karimun.

  

No comments:

Post a Comment